Sponsored Link
Setelah 13 tahun, konsol game keluaran Sony dan Microsoft akhirnya diperbolehkan beredar di China. Sejumlah perangkat hiburan permainan, termasuk konsol PlayStation dan Xbox resmi dimasukan sebagai komoditas barang yang masuk dalam perdagangan bebas Shanghai.
Kendati produk konsol sudah memperoleh lampu hijau, tapi pemerintah setempat masih mengkaji semua konten game. Di mana, judul game yang boleh masuk harus sejalan dengan budaya China. Dengan begitu, game yang menampilkan adegan berdarah dan alur cerita sensitif secara politik, tidak boleh beredar.
Sekadar informasi, atas dasar menjaga generasi muda China tidak terkontaminasi konten negatif yang termuat dalam game, pemerintah Tirai Bambu memilih melarang penjualan konsol dan video game sejak 2000.
Meskipun aturan berlaku, para maniak game pun masih berani dengan otoritas setempat dan nekat membeli konsol dan judul game melalui pasar gelap.
Sumber: Theregister